MahesaMediaCenter, Pesisir Barat – Bupati Pesisir Barat DR .Drs. Agus Istiqlal,SH.,MH.Dalam hal ini diwakili oleh Asisten Bidang Pemerintahan & Kesra Audi Marpi,S,Pd.,MM menghadiri Deklarasi Damai Pemilihan Peratin (PilPeratin) Serentak Kabupaten Pesisir Barat Tahun 2022, yang di gelar di GSG Selalaw.Senin (18/07/2022).
Kepala Dinas Kominfotik & Persandian Suryadi,S.IP.,MM. Menginformasikan bahwa acara tersebut diawali dengan pembacaan Naskah Ikrar Calon Peratin, dilanjutkan penandatanganan Deklarasi Damai PilPeratin Serentak disaksikan Oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra, Kapolres, Dandim 0422/LB Serta Kajari Lambar-Pesibar.
Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Audi Marpi,S,Pd.,MM. mengatakan pelaksanaan Deklarasi yang diikuti seluruh Calon Peratin ini bertujuan untuk menciptakan pesta demokrasi di tingkat desa, agar terlaksana dengan sukses dan damai di tengah-tengah masyarakat.
“Oleh karena itu, diharapkan kepada seluruh Calon Peratin untuk mematuhi segala aturan terkait dengan pemilihan Peratin sesuai peraturan yang sudah disampaikan,” ujarnya.
Kapolres Heri Sugeng Priyantho, S.Ik, M.H menyampaikan bahwa untuk menjadi pemimpin yang baik harus di awali dengan perbuatan yang baik pula. Calon Peratin di harapkan tetap menjaga suasana kondusif bersama simpatisan agar pesta demokrasi ini berjalan lancar dan damai.
“Saya harapkan apa yang di deklarasikan ini sama-sama kita jaga, mulai saat ini saya tidak mau ada kejadian yang tidak di ingin dalam pelaksanaan pesta demokrasi di Kabupaten Pesisir Barat, apa bila ada yang mencoba untuk membuat onar dan kerusuhan dalam pesta demokrasi ini, tidak segan segan saya bersama rekan TNI akan menindaknya”, ucap Kapolres.
Acara Deklarasi juga dihadiri Anggota DPRD Pesisir Barat, Jajaran Kepala OPD, Camat, Panitia Pemilihan Peratin serta Calon Peratin. (Hijrah)