MediaSuaraMabes, Babel – Dalam upaya memperkuat fisik, mental, dan profesionalisme personel, Polres Belitung Timur resmi membentuk Afiliasi INKAI (Institut Karate-Do Indonesia) Polres Belitung Timur. Peresmian pembentukan sekaligus pengukuhan kepengurusan masa bakti 2025-2029 ini digelar di Auditorium Zahari M.Z, Komplek Perkantoran Terpadu Pemda Kabupaten Belitung Timur, Desa Padang, Kecamatan Manggar, pada Sabtu (24/01/2026).
Kegiatan strategis ini dihadiri langsung oleh Bupati Belitung Timur Kamarudin Muten, jajaran pejabat utama Polres Belitung Timur, serta perwakilan pengurus INKAI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Kapolres Belitung Timur yang diwakili oleh Wakapolres Kompol Deddy Nuary, S.H, S.I.K, hadir memimpin jalannya acara didampingi Dewan Penasehat INKAI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Kompol Edison Toha, S.I.P, M.Si, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Belitung Timur Drs. Amrizal, M.H, serta sejumlah Kapolsek dan perwakilan TNI.
Dalam sambutan Ketua Dewan Pembina yang dibacakan oleh Wakapolres Belitung Timur, ditegaskan bahwa kemampuan bela diri merupakan kompetensi wajib bagi setiap anggota Polri. Pembentukan Afiliasi INKAI ini diharapkan menjadi wadah efektif bagi personel untuk meningkatkan kesehatan jasmani serta kemampuan bela diri yang sangat krusial dalam menunjang tugas sehari-hari sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Selain bagi personel internal, wadah ini juga diharapkan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat luas untuk mengembangkan bakat bela diri mereka.
Senada dengan hal tersebut, Ketua Harian INKAI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melalui perwakilannya menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya peresmian ini dengan lancar. Pengurus yang baru dilantik diingatkan untuk terus bergerak maju dalam menjalankan program kerja dan tidak berhenti di tempat. Selain itu, ditekankan pula pentingnya menjaga nama baik institusi Polres Belitung Timur serta nama besar organisasi INKAI dalam setiap langkah pembinaan kedepan.
Pembentukan afiliasi ini dinilai sebagai langkah nyata Polri dalam membangun sinergitas pembinaan olahraga bela diri sekaligus penguatan karakter di wilayah Kabupaten Belitung Timur. (edi babel74).








