Bukti Kepedulian Terhadap Lingkungan, UBP Saguling Beri Bantuan Gerobak Sampah ke Bank Sampah Unit (BSU)

Serah Terima Bantuan Gerobak Sampah dan Ember kepada kelompok masyarakat
banner 468x60

MahesaMediaCenter, Bandung Barat – PLN Indonesia Power UBP Saguling aktif berpartisipasi dalam kegiatan lingkungan di area Kabupaten Bandung Barat dan Kota Bandung. UBP Saguling memberikan bukti nyata kepeduliannya dengan menyumbangkan bantuan berupa Gerobak Sampah. Sebanyak 15 unit gerobak sampah ini diserahkan kepada Kompleks PLN Cioray, Kelompok Sampah Pasar Rajamandala, serta tersebar di Bank Sampah Unit (BSU) Kab. Bandung Barat dan Kota Bandung.

Pemberian bantuan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan tanggung jawab masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan sekitar, khususnya dalam hal pengelolaan sampah. Dengan adanya gerobak sampah ini, diharapkan akan mempermudah proses pengumpulan sampah yang kemudian dapat diolah lebih lanjut secara efisien.

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam mendukung kegiatan positif masyarakat melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) yang fokus pada pemberdayaan masyarakat. UBP Saguling juga berharap bahwa bantuan ini dapat memberikan dampak yang signifikan dalam upaya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan di wilayah Kabupaten Bandung Barat.

Bank Sampah Unit (BSU) Kab. Bandung Barat dan Kota Bandung sebagai penerima bantuan menyambut baik inisiatif dari UBP Saguling ini. Mereka menyatakan bahwa bantuan ini akan sangat membantu dalam meningkatkan kapasitas mereka dalam mengelola sampah secara teratur dan efektif.

Diharapkan dengan adanya dukungan seperti ini, semakin banyak pihak yang terinspirasi untuk turut serta dalam menjaga kebersihan lingkungan serta memperlakukan sampah sebagai sumber daya yang bernilai. UBP Saguling berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan.

Narahubung:
Suprapto
ASMAN Keamanan & Humas
humas.sgl@plnindonesiapower.co.id

Sekilas Tentang PLN Indonesia Power
PT PLN Indonesia Power adalah Generation Company terbesar se-Asia Tenggara Sub Holding BUMN kelistrikan yaitu PT PLN (Persero). PLN Indonesia Power selalu berkomitmen untuk menjadi perusahaan energi yang berbasis teknologi, inovasi, dan berorientasi pada masa depan menuju The NEW PLN 4.0 UNLEASHING ENERGY and BEYOND.

Simak berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran berita SuaraMabes.com di WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFTbjqLo4hlGdXlRr1u. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *